Tiba-tiba dari radio mobil, terlantun lagu Yang Terbaik Bagimu dari suara merdu Ada Band dan Gita Gutawa. Lagu lama memang, tapi ingatanku kembali pada beberapa tahun silam.
Teringat masa kecilku
Kau peluk dan kau manja
Indahnya saat itu
Buatku melambung
Disisimu terngiang
Hangat nafas segar harum tubuhmu
Kau tuturkan segala mimpi-mimpi
Serta harapanmu
Saat itu aku masih duduk di Sekolah Dasar. Memang Papaku sangat dekat denganku, namun karena ia harus bekerja jauh, di Padang, dia jarang bertemu denganku. Tapi suatu saat, papaku sempat bekerja di Bandung, kira-kira 3 tahun. Saat itu aku sering diantar jemput papa ke sekolah. Papa menjemputku pulang sekolah hanya untuk mengantarkanku pulang, lalu kembali ke kantor. Papa selalu membuatkan nasi goreng untukku setiap pulang sekolah, memang, nasi goreng buatannya sangat lezat dan aku sangat menyukainya. Setiap week end, papa menjemputku dengan mama. lalu mengajakku jalan-jalan ke mall, atau sekedar makan siang di simpang raya, restoran kesukaanku.
Kami selalu berbincang-bincang. Papa selalu mendengarkan ceritaku walaupun sebenarnya tidak penting. Papa tidak pernah memarahiku. Papa selalu baik kepadaku, dan menuruti apa yang aku mau. Dulu, aku sering menghabiskan waktuku dengan papa. Setiap minggu pagi kami selalu naik sepeda keliling-keliling komplek. Papa selalu membangunkanku dan menggendongku untuk sarapan, atau sekedar "ngelonin" aku tidur.
kini, usiaku hampir menginjak 18 tahun. Aku sudah SMA. Aku tidak lagi digendong papa. Aku tidak lagi "dikelonin" papa. Aku sudah besar, sudah hampir dewasa. Mungkin karena kesibukanku, aku jarang berbincang-bincang lagi dengan papa atau menghabiskan waktu bersama. Aku rindu berlibur dengan papa. Entah jalan-jalan keluar kota atau hanya ke mall. Aku rindu masa-masa dahulu. beberapa tahun silam. tapi, inilah fasenya. inilah rodanya. yang harus aku lakukan sekarang adalah membuat papa bangga memiliki anak sepertiku.
Tuhan tolonglah sampaikan
Sejuta sayangku untuknya
Ku terus berjanji
Tak kan khianati pintanya
Ayah dengarlah betapa sesungguhnya
Ku mencintaimu
Kan ku buktikan ku mampu penuhi maumu
for my dearest father, i love you, dad. :)
0 comments:
Post a Comment